Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Ketua DPRD Minta Pokir Dewan Terintegrasi Dengan APBD .

Selasa, 03 Maret 2020 | 20:09 WIB Last Updated 2020-03-04T13:16:39Z
ElitNews.com, NATUNA – Ketua DPRD Natuna, Andes Putra, mengapresiasi terselenggaranya Musyawarah Perencanaan dan Pembangunan (Musrenbang) Kabupaten Natuna tahun 2020. Melalui Musrenbang, diharapkan Eksekutif dan Legislatif dapat menjalin komunikasi lebih intensif, dalam rangka membahas dan menyusun Rencana Kerja (Renja) pembangunan Natuna tahun 2021. “Saya berharap, musrenbang kabupaten natuna tahun ini, dapat menjadi momentum strategis untuk menentukan arah pembangunan”, ujar Andes di gedung Sri Serindit, Selasa malam (03/03/2020). Sebagai bagian dari unsur pemerintah daerah, DPRD harus dilibatkan secara intensif. Khususnya dalam proses tahapan dan penyusunan RKPD di setiap tahun anggaran.



Dengan dilibatkannya legislatif dalam pembahasan, dapat memberikan masukan berupa aspirasi masyarakat, diperoleh ketika mengadakan kunjungan kerja maupun reses di seluruh kecamatan. Pelaksanaan Musrenbang dalam rangka penyusunan RKPD, diharapkan mampu mewujudkan kesamaan pandangan, terkait kebijakan prioritas pembangunan Natuna kedepan. Karenanya, Eksekutif dan Legislatif harus bersinergi menjalin hubungan kerjasama yang baik, dalam merumuskan kebijakan pembangunan demi terwujudnya kesejahteraan masyarakat.


Pada kesempatan itu, Andes juga menyampaikan 19 butir Pokok pikiran (Pokir) DPRD Natuna, agar menjadi pertimbangan pada Musrenbang 2020, diantaranya : Pembangunan infrastruktur berkelanjutan , Pemenuhan kebutuhan listrik masyarakat , Penyediaan air bersih , Peningkatan pelayanan kesehatan , Peningkatan Pendapatan Asli Daerah , Penyediaan sarana penghubung transportasi darat, laut dan udara , Penambahan sarana komunikasi , Pengembangan wisata bahari , Peningkatan Sumber Daya Manusia , Penyediaan lapangan pekerjaan , Pembangunan pelabuhan nelayan dan pelabuhan perikanan , Peningkatan kualitas pengelolaan keuangan daerah , Meningkatkan daya saing daerah , Pencegahan terhadap penyalahgunaan narkoba , Percepatan pengentasan kemiskinan , Pemenuhan kebutuhan bahan pokok di setiap kecamatan , Peningkatan hasil perkebunan dan peternakan rakyat , Pembangunan kantor pemerintahan yang belum terselesaikan , Memelihara perdamaian dan menjaga iklim politik yang kondusif .



Menurut Andes, pokok-pokok pikiran tersebut perlu segera dituntaskan satu per satu. Selanjutnya akan dibahas secara intensif antara DPRD dan Pemerintah daerah. “Kami berharap, agar dapat diperhatikan dan dijabarkan, serta terintegrasi didalam APBD kabupaten Natuna tahun anggaran 2021” tutupnya.
×
Berita Terbaru Update