Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

KAPOLRES TANJUNGPINANG IKUTI VAKSINASI COVID-19 TAHAP I DOSIS KEDUA

Jumat, 29 Januari 2021 | 18:31 WIB Last Updated 2021-01-29T11:31:29Z

Tanjungpinang, Kepri - Kapolres Tanjungpinang AKBP FERNANDO, S.H., S.I.K., menerima Vaksin Covid – 19 tahap I dosis kedua, Jumat (29/01/2021) di RSUD Kota Tanjungpinang



Pada kegiatan Vaksinasi Covid-19 Tahap I Dosis Kedua ini dihadiri oleh Walikota Tanjungpinang Hj. Rahma, S.IP, dan Forkopimda Kota Tanjungpinang.


Seperti diketahui, Kapolres Tanjungpinang AKBP FERNANDO, S.H., S.I.K., telah menerima suntikan Vaksin Covid dosis pertama, yang dilakukan pada Jumat tanggal 15 Januari 2021 lalu.


Sebelum dilaksanakannya Vaksinasi, Kapolres mengatakan semenjak menerima vaksin dosis pertama hingga dengan hari ini tidak ada mengalami gangguan kesehatan. 


"Sampai pada hari ini kondisi saya dalam keadaan sehat dan bugar, saya siap divaksin", ujar Kapolres Tanjungpinang AKBP FERNANDO, S.H., S.I.K.,


Kapolres Tanjungpinang AKBP FERNANDO, S.H., S.I.K., juga mengajak semua stakeholder dan masyarakat untuk bekerjasama saling bahu membahu di tengah pandemi ini, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan sebagai kebiasaan baru.


×
Berita Terbaru Update