Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Polsek Kerumutan Bagikan Sembako Tahap IV Bantuan Polri Terhadap Warga Terdampak COVID-19

Kamis, 20 Agustus 2020 | 14:51 WIB Last Updated 2020-08-20T07:51:43Z
PELALAWAN, ELITNEWS.COM - Kapolsek Kerumutan Polres Pelalawan Iptu Fajri Sentosa SH MH bersama jajaran dan Koramil 15 Kuala Kampar terjun langsung memberikan bantuan Sembako berupa beras 10 Kg Per KK (Kepala keluarga). Jumlah beras yang dibagikan Sebanyak 100 Sak, pada Rabu (19/08/2020).

"Kegiatan ini bertujuan agar warga masyarakat di Kecamatan kerumutan dapat terbantu dengan diadakannya kegiatan Bakti Sosial," ungkap Kapolsek Kerumutan Iptu Fajri Sentosa, SH, MH.

"Polsek Kerumutan rutin mengadakan Bakti Sosial, Sembako yang dibagikan kemaren merupakan Tahap ke IV yang telah diberikan kepada warga masyarakat kecamatan Kerumutan selama pandemi Covid - 19," terang Kapolsek lagi.

Warga masyarakat di Kecamatan Kerumutan mengucapakan banyak Terimakasih kepada Polsek Kerumutan yang telah banyak membantu warga masyarakat dengan memberikan Sembako.

"Kita lihat warga sangat senang karena terbantu dengan diadakannya Bhakti Sosial Polsek Kerumutan, membagikan Beras kepada warga masyarakat dimasa pademi Covid - 19," tambahnya lagi.

EP
×
Berita Terbaru Update