Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Semangat 18 Tahun PD Tuah Sekata, Saatnya Berbenah Dan Berkreasi

Sabtu, 07 Agustus 2021 | 13:00 WIB Last Updated 2021-08-07T06:00:04Z


PELALAWAN, ELITNEWS.COM- Puncak perayaan Hari  Ulang Tahun (HUT) yang ke-18   Perusahaan Daerah (PD) Tuah Sekata pada 06 Agustus 2021 di kantor Jl Lintas Timur Pangkalan Kerinci berbagai doa dan harapan disampaikan. PD Tuah Sekata harus mampu melakukan perubahan, berbenah, berkreasi, berinovavasi, mengembangkan bisnis, tumbuh kembang kedepan dengan potensi Kabupaten Pelalawan. Ucapan rasa syukur ternyata PD Sekata telah 18 tahun dapat menjawab tantangan yang ada. Kedepan dengan mengembangkan usaha dalam upaya menghasilkan PAD bagi daerah.



Hadirnya Bupati Pelalawan H Zukri, Tokoh masyarakat Bupati sebelumnya HM Harris, Dewan Pengawas PD Tuah Sekata H. Dasril Maskar, Kabag Ekonomi Sugeng Wiharyadi, mantan Direktur PD. Tuah Sekata Fakhrul Razi, Sanusi Arianto, Hanafie, S.Sos.M.Si, para pimpinan bank, perwakilan PT. RAPP dan PT. RPE serta para tamu undangan.


Luar biasa,,, HUT PD Tuah sekata 18,  Mantan direktur dapat penghargaan, karyawan paling lama dapat penghargaan,   pelanggan dapat bingkisan, izin penjualan listrik sudah keluar, gerakan mari berbagi kepada masyarakat miskin dan terdampak COVID-19 dari donasi karyawan, vaksin COVID-19 dilaksanakan. Terjadi keakraban, semangat persatuan dan semangat tumbuh berkembang untuk PD Tuah Sekata dan Kabupaten Pelalawan.


Pemotongan tumpeng kepada Direktur PD Tuah Sekata Tengku Efrisyah Putra SSos oleh Bupati H Zukri. Selanjutnya Bupati Zukri dan mantan bupati HM Harris juga saling berbagi kue ulang tahun. Hal ini semakin melengkapi semangat kegembiraan dan kekompakan di PD Tuah Sekata.


Walau pandemi COVID-19, Semangat tetap dan seluruh acara berlangsung lancar dan meriah dengan tetap melakukan protokol COVID-19 secara ketat.


Puncak acara HUT 18 PD Tuah Sekata diawali dengan pembagian paket sembako beserta souvenir kepada 25 orang tukang becak oleh Bupati Pelalawan H Zukri bersama Direktur PD Tuah Sekata Tengku Efrisyah Putra dan jajaran yang berlangsung di Jalan Akasia Ujung. Selanjutnya Bupati beserta rombongan menuju ke Kantor PD Tuah Sekata.


Di kantor PD. Tuah Sekata, Bupati Pelalawan  H Zukri didampingi Direktur Tengku Putra disambut tokoh masyarakat yang juga mantan Bupati Pelalawan H M Harris, Dewan Pengawas PD. Tuah Sekata H Dasril Maskar, Kabag Ekonomi Sugeng Wiharyadi, mantan Direktur PD. Tuah Sekata Fakhrul Razi, Sanusi Arianto, Hanafie, S.Sos.M.Si, para pimpinan bank, perwakilan PT. RAPP dan PT. RPE serta para tamu undangan.


Acara dilanjutkan dengan penyerahan bantuan berupa uang santunan dan bingkisan kepada 10 anak yatim yang berada disekitar lingkungan perusahaan. Kemudian rombongan menuju lantai 2 tempat acara berlangsung.


Dalam sambutannya, Bupati Pelalawan H. Zukri menyampaikan BUMD Tuah Sekata harus mampu melakukan perubahan dan bertumbuh kembang ke depan.


"Usia 18 tahun dinilai cukup panjang. Saatnya berbenah dan berkreasi dengan pengembangan bisnis diberbagai sektor. Potensi bisnis di Pelalawan sangat menjanjikan dan bisa dikelola dengan baik," ungkapnya.


Bupati Zukri mengajak PD Tuah Sekata membangun sinergi bisnis dan terus mencari peluang ekspansi. Sehingga tidak hanya saja berkutat dalam pengelolaan listrik namun mengembangkan usaha dibidang lainnya seperti mengelola beras penyalai dan lain sebagainya.


"PD Tuah Sekata harus mampu jadi penggerak ekonomi di tengah-tengah masyarakat. Sehingga dengan berbagai usaha yang dikelolanya dapat meningkatkan ekonomi rakyat, mengurangi pengangguran dan menekan angka kemiskinan. Doa ,  Harapan dan Cita-cita kita kepada PD Tuah Sekata," papar H Zukri.


Tengku Putra Direktur PD Tuah Sekata  menyampaikan menyambut hari jadi ke-18 tahun  PD Tuah Sekata  telah menggelar sejumlah kegiatan mulai dari aksi sosial, melakukan vaksin kepada seluruh karyawan dan masyarakat yang mendaftar, hingga bagi-bagi hadiah berupa undian kepada pelanggan PD Tuah Sekata, Kegiatan aksi sosial penyerahan bantuan paket sembako kepada kaum dhua'fa dan yang membutuhkan yang berada di sekitar Kantor PD Tuah Sekata. Total bantuan paket sembako dan souvenir berjumlah 1058 paket yang diserahkan kepada masyarakat yang membutuhkan di wilayah kerja PD Tuah Sekata seperti Pangkalan Kerinci Kota, Desa Lalang Kabung, Desa Sering, SP 7, Desa Rantau Baru dan Desa Pelalawan.


"Anggaran paket sembako berasal dari pemotongan gaji Direktut, Staf ahli, Dewan Pengawas,Manager dan Kepala Divisi. Sementara untuk karyawan bersifat sukarela tanpa ada paksaan. Penerima paket sembako telah didata oleh PD Tuah Sekata yang dinilai layak untuk menerima bantuan. Hingga pada hari ini puncak HUT Pelalawan pembagian sembako terus berlanjut," ucapnya.


Kegiatan  berupa undian berhadiah kepada pelanggan PD Tuah Sekata yang membayar tagihan pada tanggal 1 hingga 6 Agustus 2021.


"Ada sebanyak 400 hadiah yang disiapkan seperti baju, jam jam dinding, kipas angin, rice cooker, dispenser dan lain sebagainya. Jadi bagi yang membayar tagihan listrik dari tanggal 1 hingga 6 Agustus akan menarik undian langsung diloket pembayaran. Dan tidak ada yang kosong, paling minim makanan snack disiapkan ," paparnya.


Dikatakan Tengku Putra, " Harapan besar,  masukan positif, semangat dari seluruh pihak untuk membesarkan PD Tuah Sekata kedepannya. Mengembangkan usaha dan menambah Pendapatan bagi daerah. Bentuk rasa syukur kita telah 18 tahun. Keberadaan PD Tuah Sekata dengan banyak harapan kedepan, akan menjawab tantangan yang ada dengan mengembangkan usaha dalam upaya menghasilkan PAD bagi daerah. Kita berharap dukungan semua pihak agar segala urusan dipermudah dan berjalan lancar. 


Di sela-sela kegiatan juga diserahkan piagam penghargaan yang terdapat batangan emas murni kepada 11 karyawan dan 2 orang Direksi kategori lama masa pengabdian. Juga dilakukan penanda tanganan MoU dengan BPR Dana Amanah Pelalawan . ***

×
Berita Terbaru Update