Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Kapolres Pelalawan dan Bhayangkari Gelar Buka Puasa Bersama Anak Yatim, Pererat Silaturahmi di Bulan Ramadhan

Minggu, 16 Maret 2025 | 12:55 WIB Last Updated 2025-03-16T05:55:36Z

 


PELALAWAN, ELITNEWS.COM – Dalam semangat kebersamaan di bulan suci Ramadhan, Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri, S.I.K., bersama Ketua Bhayangkari Cabang Pelalawan, Yati Afrizal, menggelar acara buka puasa bersama anak yatim binaan Masjid Al Kiram. 



Acara penuh kehangatan ini berlangsung di Resto Sop Tunjang, Jalan Pemda, Kecamatan Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan, pada Sabtu (15/3/2025).


Turut hadir dalam kegiatan ini Kapolsek Pangkalan Kerinci AKP Tatit Rizkiani Hanafi, STr.K., SIK., beserta Anggi Yulistin Tatit, Kasat Binmas Polres Pelalawan AKP Josep Tumbur Silaban, S.H., Kasat Samapta Polres Pelalawan AKP Osben Samosir, serta Kasat Lantas Polres Pelalawan AKP Enggarani Laufria, S.I.K., M.Si. Selain itu, para pengurus Cabang dan Ranting Bhayangkari Polres Pelalawan juga turut serta dalam acara ini.


Dalam sambutannya, Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri, SIK., menegaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi serta menumbuhkan kepedulian sosial terhadap anak yatim.


"Buka puasa bersama ini diselenggarakan untuk menjalin silaturahmi selama bulan Ramadhan, sekaligus meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap anak yatim. Kami ingin mereka merasakan kebahagiaan dan kebersamaan dengan masyarakat, serta mendapat dukungan demi kesejahteraan mereka," ujarnya.


Kapolres juga menambahkan bahwa kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk lebih peduli dan berbagi dengan sesama, khususnya kepada anak-anak yang membutuhkan.


"Yang paling penting, melalui kegiatan ini kita dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan dengan berbagi serta melakukan hal-hal yang bermanfaat bagi sesama," tutup AKBP Afrizal Asri, SIK.


Acara berlangsung penuh kehangatan dan kekeluargaan. Anak-anak yatim yang hadir tampak gembira menikmati kebersamaan dengan para anggota kepolisian dan Bhayangkari. 


Momentum ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat luas untuk terus menebar kebaikan, khususnya di bulan suci Ramadhan.****

×
Berita Terbaru Update